Claim Missing Document
Check
Articles

Found 14 Documents
Search
Journal : Informatika Mulawarman

PERBANDINGAN METODE VIGENERE DAN AFFINE UNTUK PESAN RAHASIA Hamdani Hamdani
Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer Vol 7, No 2 (2012): Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer
Publisher : Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (692.395 KB) | DOI: 10.30872/jim.v7i2.89

Abstract

Banyaknya metode pada kriptografi menjadi pilihan dalam mengembangkan sistem pengamanan data pada pengiriman pesan rahasia (secret message). Suatu aplikasi pesan rahasia dapat diterapkan pada ilmu kritografi, kriptografi adalah studi mengenai ilmu dan seni dalam rangka menjaga keamanan data atau informasi yang dikirim serta merupakan ilmu untuk bagaimana memecahkan pesan yang terenkripsi (tersamar). Kriptografi juga merupakan ilmu seni penenksripsian dan deskripsian data dapat berupa teks, gambar, atau suara. Tujuan penerapan kriptografi adalah untuk membuat sesuatu yang tersembunyi, dapat suatu pesan rahasia berupa teks, suara, gambar dan video.Perbandingan metode dapat diterapkan dalam membedakan tingkat keamanan pada metode vigenere dan affine di ilmu kriptografi untuk membuat aplikasi yang berguna mengirim pesan rahasia. Kebutuhkan agar setiap pesan yang dimiliki tidak dapat dibaca langsung oleh pembajak. Perbandingan metode juga bertujuan dalam mengupayakan mencari suatu metode yang tepat dan lebih baik untuk menyamarkan pesan rahasia. Pengembangan sistem menggunakan metode vigenere dan affine dapat digunakan untuk membuat suatu pesan rahasia dengan inputan kunci yang berbeda dengan inputan pesan Plaintext yang sama. Pengirim (sender) pesan teks asli (Plaintext) berupa suatu kalimat yang dienkripsi oleh kriptosistem untuk mengacak pesan aslinya dengan memberikan kunci (key) menjadi ciphertext dan dapat dikembalikan ke pesan aslinya atau didekripsikan. Adapun kunci pada vigenere burupa huruf alphabet sedangkan kunci pada affine menggunakan angka dengan bilangan prima.
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMBELIAN NOTEBOOK MENGGUNAKAN LOGIKA FUZZY TAHANI Hamdani Hamdani; Haviluddin Haviluddin; Muhammad Syarif Abdillah
Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer Vol 6, No 3 (2011): Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer
Publisher : Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (835.91 KB) | DOI: 10.30872/jim.v6i3.80

Abstract

Notebook adalah perangkat komputer bagi pengguna yang dinamis. Memiliki fungsi seperti komputer secara umum. Dalam pembelian sebuah notebook, banyak hal yang dapat dijadikan parameter penilaian untuk mendukung keputusan. Dalam hal ini, seseorang bisa saja memiliki parameter yang berbeda dengan orang lainnya. Terdapat permasalahan dimana sesorang bisa rumit dalam menentukan notebook mana yang akan dibelinya, oleh karena banyaknya spesifikasi dan harga dari tipe-tipe notebook yang variatif, sementara calon pembeli terkadang kurang dapat memberikan spesifikasi yang jelas terhadap kebutuhan dan keinginannya kepada penjual. Penggunaan metode fuzzy database dengan model Tahani pada sebuah sistem pendukung keputusan merupakan salah satu jalan pemecahan masalah yang dapat menangani hal tersebut, dimana bahasa alami yang sering digunakan sehari-hari yang bersifat relatif, kualitatif, dan tidak presisi akan menjadi input kriteria pada sistem oleh pengguna. Sehingga pada akhir prosesnya, pengguna akan mendapatkan daftar notebook yang direkomendasikan berdasarkan kriteria masukannya. Hasil menunjukkan bahwa sistem pendukung keputusan ini dapat membantu pengguna untuk mendapatkan alternatif notebook yang dapat direkomendasikan berdasarkan kriteria yang digunakan pengguna dalam memilih sebuah notebook dengan model fuzzy tahani.
SISTEM INFORMASI PENGOLAHAN NILAI RAPORT BERBASIS WEB SEKOLAH SOSIAL OLAHRAGA (STUDI KASUS: REAL MADRID FOUNDATION SAMARINDA) Andrianus Layuk; Hamdani Hamdani; Dyna Marisa Khairina
Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer Vol 9, No 3 (2014): Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer
Publisher : Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (638.933 KB) | DOI: 10.30872/jim.v9i3.176

Abstract

Perkembangan kemampuan siswa dalam menyerap ilmu yang telah diberikan pelatih di sekolah sepak bola dapat diukur dari nilai yang mereka dapatkan. Sehingga nilai harus akurat dan dapat dipertanggungjawabkan oleh siswa yang bersangkutan. Oleh karena itu diperlukan sebuah program komputer yang digunakan untuk memudahkan dalam mengelola nilai siswa dan membandingkan kemampuan tiap siswa secara lebih cepat dan efektif.Penelitian ini dibuat dengan tujuan untuk membuat sebuah sistem yang dapat membantu menyampaikan informasi perkembangan kemampuan siswa kepada orangtua dan pelatih. Metode penelitian yang digunakan pada perancangan aplikasi meliputi enam tahap yaitutahap perencanaan, tahap analisis, tahap perancangan, tahap penerapan, dan tahap evaluasi serta teknik pemodelan yang digambarkan dengan Unified Modeling Language (UML). Penelitian ini telah menghasilkan sebuah sistem pengolahan nilai yang membantu kerja dari para pelatih dan staf sekolah, serta dapat mempermudah pengguna untuk melakukan proses pengolahan nilai agar pengelolaan nilai dapat diolah secara efektif dan efisien, sehingga bisa langsung diakses serta informasi (pengumuman) dapat tersampaikan dengan baik. Selain itu antarmuka sistem diimplementasikan sesuai dengan tampilan raport yang sudah ada sehingga sistem dapat digunakan dengan mudah dan menghasilkan perhitungan nilai yang akurat.
RANCANG BANGUN WEB SERVICE UNTUK PENJUALAN TIKET BUS DAMRI Hamdani Hamdani; Haviluddin Haviluddin; Ngurah Satria Darmawangsa
Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer Vol 6, No 2 (2011): Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer
Publisher : Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1075.427 KB) | DOI: 10.30872/jim.v6i2.76

Abstract

Keberadaan jasa transportasi bus bagi masyarakat provinsi Kalimantan Timur sudah tidak asing lagi. Masyarakat Kalimantan Timur masih banyak yang memanfaatkan jasa transportasi bus untuk berpergian. DAMRI sebagai salah satu perusahaan jasa angkutan bus yang banyak diminati masyarakat, sebaiknya menyediakan suatu pelayanan terbaik dan maksimal kepada calon penumpang. Terutama dalam sistem penjualan tiket, baik melalui agen ataupun melalui website. Berdasarkan permasalahan tersebut, maka dibutuhkan suatu sistem yang dapat membantu dalam pengelolaan dan pendistribusian data penjualan tiket bus dari agen ke PERUM DAMRI. Penelitian ini bertujuan untuk membangun aplikasi web service sebagai aplikasi middleware dan peyedia layanan penjualan tiket bus, sebagai interface-nya dibangun aplikasi antar muka berupa aplikasi desktop untuk agen dan PERUM DAMRI, serta dibangun aplikasi website untuk calon penumpang. Perangcan aplikasi pada desktop dan website sebagai interface untuk komunikasi langsung ke user, serta aplikasi web service sebagai penyedia layanan dan midlleware antar kedua aplikasi tersebut. Dengan adanya web service ini diharapkan dapat memudahkan penjualan dan pengelolan data penjualan tiket bus dari agen pada PERUM DAMRI.
Rancang Bangun Website Jurnal Ilmiah Bidang Komputer (Studi Kasus : Program Studi Ilmu Komputer Universitas Mulawarman) Dana Pranata; Hamdani Hamdani; Dyna Marisa Khairina
Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer Vol 10, No 2 (2015): Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer
Publisher : Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (433.94 KB) | DOI: 10.30872/jim.v10i2.187

Abstract

Perkembangan teknologi informasi terutama internet, merupakan faktor utama pendorong perkembangan web jurnal. Kemudahan dalam mengakses informasi lewat internet sangat mendukung pengembangan pembuatan jurnal secara online. Jurnal online sangat bermanfaat bagi mahasiswa dan dosen untuk mengakses jurnal dimanapun dan kapanpun. Tujuan dari penelitian adalah untuk merancang aplikasi Content Management System berbasis web untuk website Jurnal Informatika yang mempermudah mahasiswa dan dosen dalam memperoleh informasi jurnal secara online. Metode penelitian yang digunakan pada perancangan aplikasi meliputi lima tahap yaitu tahap pengumpulan data, tahap penilaian, tahap perancangan, tahap integrasi dan pengujian serta tahap dokumentasi serta teknik pemodelan yang digambarkan dengan Unified Modeling Language (UML). Hasil yang dicapai dari perancangan adalah sebuah aplikasi dengan model Content Management System dalam bentuk web portal jurnal ilmiah bidang komputer yang memiliki beberapa fitur seperti manajemen jurnal dan manajemen anggota yang diharapkan dapat membantu pihak pengelola web portal dalam melakukan pengelolaan jurnal yang akan dipublikasikan.
PENGAMANAN DATA FILE DENGAN MENGGUNAKAN ALGORITMA ENKRIPSI RIVEST CODE 5 Sayekti Harits Suryawan; Hamdani Hamdani
Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer Vol 8, No 2 (2013): Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer
Publisher : Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (503.944 KB) | DOI: 10.30872/jim.v8i2.106

Abstract

Data sebagai salah satu wadah untuk menyimpan atau menyampaikan informasi telah menjadi kebutuhan primer masyarakat. Permasalahan keamanan yang muncul dalam proses pertukaran file yang berisi data rahasia dapat diatasi dengan melakukan pengacakan data yang disebut enkripsi data. Dalam penelitian algoritma enkripsi yang digunakan adalah algoritma RC5 (Rivest Code 5). RC5 adalah algoritma enkripsi blok chiper simetris cepat yang sangat cocok diimplemantasikan pada hardware maupun software. Alasan digunakannya algoritma RC5 adalah karena dalam segi keamanannya yang baik selain itu algoritma RC5 juga ringan, cepat serta memiliki kompatibilitas yang baik.Dengan melakukan enkripsi dan dekripsi pada bit data pada file, maka file yang dienkripsi tidak dapat dibuka jika tidak melakukan dekripsi terlebih dahulu dengan kunci dan metode yang sesuai. Dengan demikian diharapkan dapat melakukan pencegahan atas diaksesnya data pada file yang bersifat rahasia oleh orang-orang yang tidak berwenang. Jenis file yang dapat dienkripsi tidak dibatasi, dengan kata lain pada hasil penelitian dapat dilakukan proses enkripsi pada semua jenis file. Pada penelitian disimpulkan bahwa Enkripsi dapat dilakukan pada bit data file yang menyebabkan struktur file teracak sehingga file tidak dapat dibaca tanpa proses dekripsi terlebih dahulu menggunakan aplikasi tersebut dan kunci yang benar.
SMS Gateway Dengan Bluetooth Menggunakan Mesin Unix Machintosh Hamdani Hamdani; Anindita Septiarini
Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer Vol 4, No 1 (2009): Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer
Publisher : Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (96.362 KB) | DOI: 10.30872/jim.v4i1.29

Abstract

SMS Gateway merupakan media yang sangat efektif untuk menyampaikan pesan singkat melalui perangkat lunak computer ke ponsel. Perangkat keras untuk mengirim data menggunakan teknologi jaringan nirkabel yaitu teknologi bluetooth. Dalam proses pengiriman atau penerimaan pesan pendek (SMS), data dikirim maupun diterima menggunakan salah satu dari 2 mode yang ada, yaitu: mode teks, atau mode PDU (Protocol Data Unit), namun antara ponsel dengan operator masih menggunakan PDU. Dan metode AT Command (Hayes AT Command) digunakan untuk berkomunikasi dengan terminal (modem) melalui gerbang serial pada komputer. Dengan penggunaan perintah AT, dapat diketahui atau dibaca kondisi dari terminal, seperti mengetahui kondisi sinyal, kondisi baterai, mengirim pesan, membaca pesan, menambah item pada daftar telepon, dan sebagainya.
Penerapan Himpunan Fuzzy Untuk Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Telephone Cellular Hamdani Hamdani
Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer Vol 6, No 1 (2011): Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer
Publisher : Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (289.065 KB) | DOI: 10.30872/jim.v6i1.70

Abstract

Banyak tersedia macam jenis phoncell (telephone cellular) atau ponsel dengan berangekan macam, bentuk, dan harga yang dipasarkan membuat para calon konsumen diperlukan ketepatan dalam memilih ponsel yang sesuai dengan kebutuhannya. Untuk menentukan pilihan yang tepat pada umumnya kostumer memilih paling paling trend dipasaran dan penyesuaian harga (budget) yang dimiliki. Berdasarkan permasalahan maka perlu diterapkan model fuzzy untuk mendukung keputusan dalam memilih ponsel yang tepat berdasarkan kriteria-kriteria dimiliki kostumer untuk dijadikan parameter pemilihan ponsel, dimana hasil keluaran sistem berupa macam-macam jenis ponsel yang dapat rekomendasikan kepada konsumen, ponsel-ponsel menghasilkan keluaran dengan nilai rangking sesuai data fuzzy dan non fuzzy.
PERANCANGAN APLIKASI CONTENT MANAGEMENT SYSTEM PADA WEBPORTAL BERITA DETIK KALTIM Citra Tri Angga; Hamdani Hamdani; Dyna Marisa Khairina
Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer Vol 9, No 3 (2014): Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer
Publisher : Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1046.326 KB) | DOI: 10.30872/jim.v9i3.175

Abstract

Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi khususnya internet, telah mengalami kemajuan yang sangat pesat dan modern merupakan faktor pendorong penyebaran suatau informasi atau berita yang lebih luas. Sehingga saat ini berkembang pesat suatu website portal berita yang dibuat untuk kebutuhan manusia akan berita yang mudah di akses dan lebih ter up-to-date. Tujuan dari penelitian adalah untuk merancang aplikasi Content Management System berbasis web untuk web portal detik kaltim sebagai penyedia informasi teknologi dan komunikasi provinsi kalimantan timur. Metode penelitian yang digunakan pada perancangan aplikasi meliputi enam tahap yaitu tahap pengumpulan data, tahap perencanaan, tahap analisis, tahap perancangan, tahap penerapan dan tahap evaluasi atau pengujian serta tahap dokumentasi serta teknik pemodelan yang digambarkan dengan Unified Modeling Language (UML). Hasil yang dicapai dari perancangan adalah sebuah aplikasi dengan model Content Management System dalam bentuk web portal detik kaltim yang memiliki beberapa fitur seperti manajemen berita atau artikel, manajemen galeri, manajemen agenda dan manajemen poling yang diharapkandapat membantu pihak pengguna web portal sebagai editor dalam melakukan penyebaran berita atau informasi melalui media internet.
PENERAPAN METODE VIGENERE PADA KRIPTOGRAFI KLASIK UNTUK PESAN RAHASIA Hamdani Hamdani
Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer Vol 7, No 1 (2012): Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer
Publisher : Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (589.697 KB) | DOI: 10.30872/jim.v7i1.86

Abstract

Pesan rahasia dapat diterapkan pada ilmu kritografi, kriptografi adalah studi mengenai ilmu dan seni dalam rangka menjaga keamanan data atau informasi yang dikirim serta merupakan ilmu untuk bagaimana memecahkan pesan yang terenkripsi (tersamar). Kriptografi juga merupakan ilmu seni penenksripsian dan deskripsian data dapat berupa teks, gambar, atau suara. Tujuan penerapan kriptografi adalah untuk membuat sesuatu yang tersembunyi, dapat suatu pesan rahasia berupa teks, suara, gambar dan video.Penerapan metode vigenere kriptografi untuk membuat aplikasi kriptosistem dalam suatu teks rahasia yang dibutuhkan agar setiap pesan yang kita miliki tidak dapat dibaca oleh pembajak. Pengembangan sistem menggunakan metode vigenere dapat membuat suatu pesan rahasia tidak mudah dibaca langsung bagi orang lain. Pengirim (sender) pesan teks asli (plaintext) berupa suatu kalimat yang dienkripsi oleh kriptosistem untuk mengacak pesan aslinya dengan memberikan kunci (key) menjadi ciphertext dan dapat dikembalikan ke pesan aslinya atau didekripsikan.